jump to navigation

Keyboard yang Baik 06:04,2009

Posted by blueberry4ice in Uncategorized.
add a comment

Keyboard merupakan salah satu komponen yang melengkapi komputer. Bagi Kita yang sering menghabiskan waktu di depan komputer, menggunakan keyboard yang benar-benar nyaman dipakai adalah hal yang penting diperhatikan agar jari-jari dan pergelangan tangan Kita tidak sakit dan tegang.

Bagaimana memilih keyboard yang baik dan nyaman dipakai? Berikut beberapa tips yang bisa dijadikan pertimbangan.

1. Pilih keyboard yang praktis.
Bagi yang sering berinteraksi dengan komputer, disarankan untuk memilih keyboard yang ekonomis. Keyboard yang praktis akan membantu mengurangi ketegangan pada pergelangan tangan Kita. Perhatikan juga kenyamanan dan kemudahan menekan tombol keyboardnya.
Keyboard praktis biasanya berbentuk datar dan umumnya dibagi dalam dua segmen. Terkadang juga terdapat track ball yang bisa digunakan sebagai mouse. Semua fasilitas ini dihadirkan guna menghindari pengguna meletakkan tangannya dalam posisi yang salah, yang akan berakibat pada sakit yang berkepanjangan.

2. Warna keyboard juga berpengaruh pada penglihatan.
Praktis tidak hanya terbatas pada bentuk dan disain saja. Warna juga menjadi salah satu unsur penting praktis. Hindari warna yang kontras, karena warna-warna seperti itu tidak termasuk dalam kategori praktis. Pilih warna keyboard yang tidak ‘sakit’ dipkitang mata. Umumnya hitam dan perak menjadi warna pilihan banyak konsumen.

3. Pertimbangkan fungsi ekstra yang disertakan pada keyboard.
Fungsi-fungsi ekstra tersebut akan mempermudah kerja Kita selagi bergulat dengan komputer. Beberapa keyboard yang mahal bahkan ada yang dilengkapi tombol untuk memunculkan program kalkulator saku Windows. Ada juga keyboard yang memungkinkan pengguna memberi fungsi pada tombol tambahan. Artinya, seluruh aktifitas yang sudah dilakukan bisa dipanggil kembali hanya dengan menekan sebuah tombol di keyboard.

4. Bagi pengguna yang menginginkan keamanan pada komputernya, bisa dimulai dari keyboard. Pasalnya, saat ini sudah tersedia keyboard yang bisa mendeteksi sidik jari. Sidik jari inilah yang menentukan apakah seseorang bisa menggunakan keyboard tersebut atau tidak.

5. Pilihlah keyboard dengan port USB.
Fasilitas ini akan memudahkan Kita yang senang bergelut dengan pemutar MP3 atau kamera digital.

6. Sesuaikan harga keyboard dengan kantong Kita.
Soal harga? Pastinya ada banyak variasi harga keyboard mulai dari yang murah untuk keyboard biasa hingga yang mahal untuk keyboard yang dilengkapi dengan 3 port USB. Sementara itu keyboard praktis tersedia dengan harga sekitar cukup terjangkau. Sesuaikan dengan kebutuhan dan kapasitas kantong Kita sesaat akan membeli keyboard.

7. Rawat keyboard dengan cara rajin membersihkannya.
Barang mahal sekalipun, jika tidak dirawat lama kelamaan akan rusak. Gunakan kuas untuk membersihkan sela-sela tombol keyboard. Dan tentu saja, jangan makan atau minum di dekatnya karena bisa saja tanpa sengaja Kita menumpahkan makanan atau minuman pada keyboard.

Addons Firefox 03:04,2009

Posted by blueberry4ice in Uncategorized.
add a comment

Firefox merupakan salah satu browser favorit bagi para pengguna jasa internet. Salah satu alasan utamanya adalah banyaknya addon gratis yang bisa ditambahkan untuk memperkaya fitur Firefox. Ini tentunya berbeda dengan Internet Explorer dan Opera yang hanya memiliki sedikit pilihan addons atau plugins.

Di bawah ini adalah 10 addon penting dalam melakukan aktifitas surfing menggunakan firefox:

1. Adblock Plus

Banyaknya iklan yang ada di suatu halaman web, selain “mengganggu” juga akan memperlambat proses loading halaman web tersebut. Dengan addon ini kita bisa memblok iklan-iklan tersebut, baik iklan teks maupun iklan gambar (banner).

2. Flashblock

Digunakan untuk memblok flash. Cocok untuk Kita yang menggunakan koneksi internet kecepatan rendah. Kita tetap dapat memainkan flash yang terblok dengan menekan tombol Play.

3. Tab Scobe

Untuk menampilkan preview dari halaman web, mirip dengan fitur previewnya Opera.

4. Screengrab

Dengan addon ini Kita bisa membuat screenshoot tampilan halaman web.

5. DownloadHelper

Dengan addon ini Kita bisa mendownload video dari ratusan situs video di internet seperti Youtube, MetaCafe, Google Video, Yahoo Video, dsb langsung dari Firefox, tanpa bantuan download manager khusus.

6. Foxmarks

Dengan addon ini Kita bisa melakukan sinkronisasi Bookmarks (daftar situs yang disimpan sebagai favorit). Cocok untuk Kita yang biasa mengakses internet dari banyak tempat, misalnya kantor, rumah, warnet, dsb.

7. GreaseMonkey

Dengan GreaseMoney dan script yang ada di userscripts.org Kita bisa “meng-customize” suatu situs, misalnya mem-by pass countdown download Rapidshare, memblok iklan pada GMail, membuat dropdown halaman login Gmail, dsb.

8. FlashGot

Ini merupakan addon yang mengintegrasikan firefox dengan download manager favorit Kita. Kita bisa “menggabungkan” FlashGot dengan FlashGet, BitComet, Download Accelerator Plus, GetRight, MassDownloader, dan sebagainya.

9. Tab Mix Plus

Addon ini akan menambahkan banyak fitur baru terutama yang berkaitan dengan tab, misalnya membuat duplikat tab, mengunci tab, mengontrol fokus, mengembalikan tab yang ditutup, dsb.

10. Fast Dial

Fast Dial akan “menggantikan” isi tab yang kosong pada saat membuka tab baru dengan tab yang berisi thumbnail dari situs favorit Kita.

Tingkatkan Ratng Situs 03:04,2009

Posted by blueberry4ice in Uncategorized.
add a comment

Bagi Anda yang membuat sebuah situs ataupun blog , pasti pernah terpikir dan ingin jika hasil karya Anda dikenal oleh publik bahkan tidak heran jika ada yang ingin situs ataupun blognya  sering dikunjungi oleh para pengunjung  dan menjadi salah satu situs ataupun blog yang cukup populer. Berikut ada beberapa cara agar situs ataupun blog agar dikenal banyak orang,yaitu:
1. Buat konten situs sebaik-baiknya sehingga pengunjung akan betah dan selalu berkunjung,lagi dan lagi, mem-bookmark,menambahkan tag dan link ke situs Anda. Dengan hanya melakukan ini saja,situs Anda akan ter-rangking dengan baik,namun tanpa aktivitas optimasi yang spesifik.

2. Setting situs Anda dengan baik,pilih provider situs hosting yang berkualitas dan cepat,dan buatlah situs secara terstruktur.

3. Maksimalkan segala potensi yang ada sesuai kaidah on-page SEO,namun harap diingat bahwa hal ini hanya sebagai langkah awal dalam merebut peringkat tertinggi di dalam suatu search engine.

4. Situs Anda haruslah mempunyai nilai suatu berita,punya ciri khas,atau bersifat kontroversial,atau setidaknya mempunyai
banyak sumber yang berbobot.

5. Gunakan juga iklan berbayar seperti adsense,pasang banner dan sebagainya sebagai pelengkap ranking situs Anda,lakukan secara hemat dan bijak melalui iklan dengan target tertentu sesuai dengan target marketnya.

6. Anda bisa membuat domain situs ataupun blog yang cukup populer di dalam keyword sehingga situs Anda bisa lebih mudah dicari dan ranking situs Anda bisa meningkat.

7. Jika memungkinkan, buatlah sebuah blog yang isinya mudah ditambahkan kedalam tag,bisa masuk dalam konten wiki,serta situs situs sosial networking lainnya yang populer.

Tips Pencarian di Google 03:04,2009

Posted by blueberry4ice in Uncategorized.
add a comment

Google merupakan search engine yang paling populer saat ini. Google sangat menjadi andalan bagi pengguna internet untuk mencari berbagai informasi, baik itu berupa teks, gambar, ataupun video. Berikut adalah beberapa tips untuk dapat menggunakan fasilitas Google search agar lebih efiisien:

dengan memasukan kata berikut di dalam keywords

filetype
berguna untuk mencari informasi berdasarkan ttipe data.
contoh pengetikan pada keywords:
filetype:xls  {untuk mencari file MS Excel}
filetype:doc  {untuk mencari file MS Word}

inurl:
option ini digunakan untuk mencari kata tertentu yang “masuk” sebagai url.
dengan option ini Anda dapat melakukan pencarian pada pencarian folder tertentu (jika dikombinasikan dengan option “index of”).
contoh:
inurl:admin {pencarian ini menghasilkan url website yang mempunyai kata “admin”}

site:
mencari informasi yang berhubungan dengan keyword di dalam situs yang ditulis.
contoh pengetikan pada keywords:
site:torry.net “xp style” {mencari dengan keyword “xp style” pada situs http://www.torry.net}

link:
digunakan untuk mengetahui situs mana saja yang nge-link ke situs tertentu.
Contoh:
link:yahoo.com   {mencari situs yang mempunyai link ke http://www.yahoo.com}

kita juga dapat mengkombinasikan berbagai option di atas untuk mendapatkan hasil pencarian yang lebih spesifik.
Contoh:
pdf “rapidshare.de/files” site:rapidshare.de
{untuk mencari buku atau file pdf di rapidshare.de}

Tips Merawat Program 03:04,2009

Posted by blueberry4ice in Uncategorized.
add a comment

Ada beberapa cara agar komputer tetap berada dalam kondisi yang prima. Berikut akan dijelaskan sedikit cara untuk merawat komputer agar komputer tetap bekerja dengan baik:
1. Defrag harddisk secara berkala. Fungsi defrag adalah untuk menata dan mengurutkan file-file harddisk berdasarkan jenis file/data sedemikian rupa sehingga akan mempermudah proses read/write sehingga beban kerja akan lebih ringan yg akhirnya dapat memperpanjang umur harddisk. Caranya klik menu Start > Program > Accesories > System Tool > Disk Defragmenter Saat menjalankan fungsi ini tidak boleh ada program lain yg berjalan termasuk screensaver karena akan mengacaukan fungsi defrag ini.

2. Aktifkan screensaver Selain bersifat estetis, screensaver mempunyai fungsi lain yg penting. Monitor CRT juga televisi menggunakan fosfor untuk menampilkan gambar. Kalau monitor menampilkan gambar yg sama untuk beberapa saat maka ada fosfor yang menyala terus menerus. Hal ini dapat mengakibatkan monitor bermasalah yaitu gambar menjadi redup/kurang jelas. Lain halnya jika monitor Anda adalah LCD, LED yg sudah dilengkapi dengan energy saving, maka screensaver tidak terlalu dibutuhkan lagi.Cara+ mengaktifkan screensaver dapat dilakukan dengan banyak cara, salah satunya klik Start > Control Panel > Display > klik tab screensaver, kemudian pilih sesuai selera Anda.

3. Ventilasi yang cukup Tempatkan monitor maupun CPU sedemikian rupa sehingga ventilasi udara dari dan ke monitor / CPU cukup lancar. Ventilasi yg kurang baik akan menyebabkan panas berlebihan sehingga komponen/rangkaian elektronik di dalamnya akan menjadi cepat panas sehingga dapat memperpendek umur komponen tsb. Oleh karena itu usahakan jarak antara monitor/CPU dengan dinding/tembok minimal 30 cm. Kalau perlu pasang kipas angin di dalam ruangan.

4. Pakailah UPS atau stavolt. Pakailah UPS untuk mengantisipasi listrik mati secara tiba-tiba yg dapat mengakibatkan kerusakan pada harddisk. Kalau terpaksa tidak ada UPS, pakailah Stavolt untuk mengantisipasi naik turunnya tegangan listrik.

5. Tutup / close program yg tidak berguna Setiap program yg diload atau dijalankan membutuhkan memory (RAM) sehingga semakin banyak program yg dijalankan semakin banyak memory yg tersita. Hal ini selain dapat menyebabkan komputer berjalan lambat (lelet) juga beban kerja menjadi lebih berat yg akhirnya dapat memperpendek umur komponen/komputer.

6. Install program antivirus dan update secara berkala Untuk dapat mengenali virus/trojan2 baru sebaiknya update program antivirus secara berkala. Virus yg terlanjur menyebar di komputer dapat membuat Anda menginstall ulang komputer. Hal ini selain membutuhkan biaya juga akan menyebabkan harddisk Anda akan lebih cepat rusak dibanding apabila tidak sering diinstall ulang.

Istilah di Chating 03:04,2009

Posted by blueberry4ice in Uncategorized.
add a comment

Di zaman sekarang orang sudah familiar dengan yang namanya e-mail, dari anak-anak sampai orang dewasa pun sudah tahu apa itu namanya e-mail. Karena fasilitas yang satu ini banyak sekali kegunaanya, kita bisa kirim data, kirim foto, ataupun kirim aplikasi dengan hanya hitungan detik, menit ato jam. Dan ini lebih cepat dari pada kita memakai jasa travel.
Tapi di sisi lain e-mail juga bisa membuat kita kehilangan apa yang kita punya, dalam hal ini biasanya adalah uang. Dalam kesempatan ini kita akan membicarakan masalah yang kaitannya dengan e-mail. Masalah yang akan kita bahas adalah tentang E-mail Phising.
Sebelumnya kita harus mengerti apakah itu yang namanya e-mail phising itu?
“Phising merupakan teknik licik yang digunakan oleh pencuri dan hacker untuk menipu pengguna internet dengan cara mencuri informasi penting, biasanya hal ini berkenaan dengan informasi keuangan (nomor rekening dan kartu kredit) dan informasi login (ID dan password).
Biasanya sasaran para penjahat ini adalah, orang yang bertransaksi secara online melalui website perbankan. Dengan cara mereka membuat e-mail palsu yang sangat mirip sekali dengan e-mail resmi dari institusi keuangan. Biasanya isi pesan dari e-mail palsu ini sangat meyakinkan sekali, karena sangat mirip sekali dengan e-mail yang resmi. Sehingga orang yang tidak tahu pasti akan mengunjungi website tersebut.
Dan user yang sudah login ke website tersebut, pastinya akan mulai mengisikan formulir informasi tentang data pribadinya dan keuangannya. Maka informasi yang sudah tertulis tersebut sudah mulai masuk ke database penjahat atau hacker tersebut, dengan demikian para penjahat tersebut dengan sangat leluasa memindahkan data-data atau isi rekening tersebut ke rekening si penjahat tersebut. Biasanya orang yang sudah tertipu tersebut baru menyadarinya saat dirinya mendapatkan atau menerima surat pernyataan dari bank atau penerbit kartu kreditnya tersebut.
Sebaiknya untuk menghindari penipuan terhadap e-mail phising ini, kita harus mengerti beberapa tips agar kita tidak tertipu. Berikut ada beberapa tips dari penulis, semoga tips tersebut dapat membantu anda.
1.    Jangan langsung membalas e-mail yang berasal dari insitusi keuangan, sebelum itu coba hubungi dulu pihak bank anda untuk memastikan kebenaran e-mail tersebut.
2.    Perhatikan kesalahan ketik atau tata bahasa yang kurang tepat pada pesan e-mail yang telah dikirimkan.
3.    Cermati simbol @ pada alamat website yang tertera pada pesan e-mail. Bisa jadi alamat website tersebut bertuliskan: http://www.citibank.com@www.hackersite.com. Browser tidak akan memproses semua tulisan sebelum simbol “@”. Jadi, pencuri bisa saja meletakkan alamat website pribadinya setelah simbol “@”. Website tersebutlah yang akan anda kunjungi, untuk itu sebaiknya selalu perhatikan alamat website yang tertera pada link.
4.    Biasanya beberapa karakter dalam alamat website bank bisa diganti dengan karakter yang hampir sama. Sebagai contoh, huruf L diganti dengan angka “1″. Kedua karakter ini sekilas terlihat sama. Website http://www.paypal.com mungkin bisa diubah menjadi paypa1.com dan anda mungkin tidak menyadari perbedaan ini.
5.    Saat website bank ditampilkan, perhatikan icon gembok yang berda di bagian bawah browser Website. Jika ada, berarti website tersebut aman. Jika icon gembok tidak ada, segera tutup browser tersebut.